
KLIKTIMES.COM | MALANG – Perhelatan ASEAN Panji Festival 2023 akan mementaskan pertunjukan dengan lakon Panji Semirang di Balai Kota Malang pada Sabtu (21/10/2023) malam. Pertunjukan yang digelar Kemendikbudristek ini melibatkan 120 pelaku budaya dari 9 negara, yaitu : Indonesia, Laos, Vietnam, Thailand, Myanmar, Singapura, Malaysia, Kamboja dan Filipina.
Art Director ASEAN Panji Festival 2023, Bambang Pujasworo mengatakan pementasan ini akan meramu, merangkai, bagaimana beragam versi pertunjukan Panji itu disatukan dalam satu rangkaian cerita Panji Semirang.
“Kita harus menyatukan dalam satu lakon Panji Semirang, meskipun nanti visualisasinya kita akan mengenalinya, bahwa ini Thailand, ini Kamboja, Ini Myanmar,” jelasnya pada awak media, Kamis (19/10/2023).
Bambang menjelaskan lakon Panji Semirang ini menceritakan kisah dua putri Kerajaan Kediri, Galuh Candrakirana atau Sekartaji dan Galuh Ajeng yang dilamar oleh Panji Inu Kertopati dengan menyerahkan dua buah golek (boneka).
“Dua golek (boneka) dibungkus, yang dari emas dibungkus dengan yang jelek, tapi yang dari kayu dibungkus dengan bungkus yang bagus. Dan siapa yang mendapatkan Golek Kencono atau golek emas ini, itulah nanti yang akan menjadi istri dari Panji,” urainya.
Dia melanjutkan dalam proses menuju pementasan ini menemukan banyak versi tentang cerita Panji tersebut yang menjadi tantangan tersendiri.
“Versinya itu berbeda-beda, jadi versi yang dikenal di Thailand, Kamboja itu berbeda dengan versi yang berada di Jawa. Sehingga interpretasi masing-masing itu juga berbeda-beda. Kita berusaha bagaimana semua itu kita satupadukan agar kita bisa mewujudkan sebuah garapan yang utuh,” ujar Bambang.
Seperti diberitakan sebelumnya Kota Malang menjadi satu dari lima kota tuan rumah ASEAN Panji Festival 2023. Kegiatan ini. ditandai dengan kedatangan 120 pelaku budaya dari delapan negara ke Kota Malang. Mereka disambut dan diajak berkeliling kota menggunakan Bus Macito. Setelah mengunjungi Kayutangan Heritage, mereka singgah di Museum Mpu Purwa.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Kadisdikbud) Kota Malang, Suwarjana yang menyambut ratusan pelaku budaya ini mengajak pelajar dan guru di Kota Malang untuk menjadikan even ini sebagai media belajar tentang Panji. Suwarjana berharap kegiatan tersebut menjadi momen pengenalan budaya pada anak-anak.
“Sebagai pengenalan budaya, sekarang dengan perkembangan zaman anak-anak kita itu kan sudah lupa dengan kebudayaan, padahal kebudayaan ini adalah untuk menumbuh kembangkan karakter anak. Harapan kami, sajian di Malang pada 21 Oktober 2023 malam, guru dan siswa insyaallah akan kami kerahkan, dalam hal ini adalah mereka untuk melihat bahwa di kita punya budaya itu,” ungkapnya. (hyu/fat)
Sumber: https://www.kliktimes.com/news/72910571318/asean-panji-festival-2023-9-negara-akan-pentaskan-panji-semirang-di-balai-kota-malang
