
Asosiasi Museum Indonesia Daerah Jawa Timur (AMIDA Jatim) menyelenggarakan Museum storyline and Pre-technical guidance for human resource development at Museum. Kegiatan dihelat Senin, 13 November 2023 pukul 08.00-13.00 di Gedung Heritage KPPN Jl.Merdeka Selatan 1 (Alun-alun Merdeka Kota Malang). Pemateri: Max Meijer dan Petra Timmer (Museolog dan Art Historian TiME Amsterdam) dan Dwi Cahyono Ketua AMIDA Jatim. Sebanyak 37 peserta khusyuk mengikuti pemaparan materi dari narasumber.Materi Museums-show-stories Story line development in exhibition planning (Max Meijer), Ons land Dekolonisatie, generaties, verhalen (Petra Timmer), penataan koleksi ( Dwi Cahyono).
Ibu Grace Leksana dosen Fakultas Ilmu Sosial UM membantu sebagai penerjemah saat Max Meijer dan Petra Timmer memberikan materi dalam Bahasa inggris. Peserta workshop berasal dari Bojonegoro, Banyuwangi, Jember, Surabaya, Batu, Malang, Pacitan, Pasuruan.
Ibu Ratna Sakti Wulandari, SE Kepala Museum Musik Indonesia menjadi salah satu panitia penyelenggara. Museum Musik Indonesia menugaskan dua pengurus sebagai peserta: Bapak Hengki Herwanto (Dewan Pengawas), Bapak Abdul Malik (Humas).
Dok.foto: Ratna Sakti Wulandari, Abdul Malik, panitia Workshop Museum.