Persembahan Museum Musik Indonesia untuk Hari Pendidikan Nasional

0

Mengenal Sejarah Musik di Kota Malang

10 Mei-10 Juni 2021
Lobi Balai Kota Malang Jl.Tugu 1
Kerjasama dengan Bagian Humas Pemerintah Kota Malang,
Didukung: Media Nusa Creative Publishing, Malang
Desain oleh: Edra Ramadhan Praliansyah

Informasi lebih lengkap:
Bapak Ir.H.Hengki Herwanto, MM
Ketua Museum Musik Indonesia
08113402 929

EMPAT DEKADE SEJARAH MUSIK KOTA MALANG ERA 60-90

MUSIK ERA 60

  1. Band Eka Dasa Taruna (1960). Merupakan band pertama yang muncul di Kota Malang.Didirikan oleh Letkol Sudarji (Pendiri perguruan tinggi swasta Universitas Merdeka Malang). Band ini sering memainkan lagu-lagu Nat King Cole, Elvis Presley
  2. Band Avia Nada (1960). Berawal dari PP (Pemuda Periang). Band ini didirikan oleh Philip (lead vokal) dengan peralatan sederhana. Band ini dapat menyajikan bermacam-macam aliran musik dari keroncong, pop, funky
  3. Band Tornado (1960). Dipimpin oleh Bapak Tonny Susilo. Tujuan didirikannnya band ini tiada lain adalah untuk membina anak-anak yang berbakat di bidang musik, selain itu juga memajukan kesenian musik yang ada di Indonesia, khususnya di Kota Malang
  4. Band Young Brahmaz (1960). Band ini terbentuk di kala maraknya band pengiring. Banyak artis ibukota yang sempat diiringi band ini. Tapi sayangnya band ini belum sempat membuat album, saking seringnya menjadi band pengiring di beberapa kota besar.
  5. Band Jaguar (1960).Bersamaan dengan adanya pemberontakan G30S PKI, band Jaguar sering diajak pentas di even angkatan darat sebagai band pengiring. Band Jaguar juga sering membawakan lagu-lagu barat seperti The Beatles, dan juga sempat mengiringi penyanyi Bob Tutupoly
  6. Band Bentoel (1960). Band ini mengorbitkan nama-nama seperti Mickey Meerkelbach, Ian Antono, Tedy Sujaya yang membuat musisi di tanah air terbelalak. Band Bentoel adalah group rock yang paling populer di tahun 1973, Mereka merupakan group yang sangat atraktif melakukan tour ke berbagai kota di Indonesia

MUSIK ERA 70

  1. Band Ogle Eyes. Merupakan salah satu band yang dibiayai oleh perusahaan rokok OEPET. Debut pertamanya bersama band God Bless di lapangan basket Tenun Malang mengundang penonton lebih dari 1000 orang
  2. Band Greates. Band ini berawal dari sekumpulan siswa SMA Negeri 3 malang dan semakin dikenal oleh khalayak karena sering tampil di pentas musik. Band ini semakin sukses ketika mereka tour di 5 kota Jawa Timur
  3. Lady rocker Sylvia Saartje. Perlombaan-perlombaan dalam bidang musik yang sering diikuti mengantarkan Sylvia Saartje menjadi penyanyi yang dikenal masyarakat luas. Sylvia Saartje adalah Lady Rocker pertama di Indonesia
  4. Band Darkness. Band ini sering membawakan lagu-lagu barat seperti Deep Purple, Uriah Heep, Black Sabbath. Jaminan mutu dari lagu-lagu band ini terletak di kehebatan lead vokal Sigit yang tiada tandingannya
  5. MC musik Ovan Tobing. Kemampuannya dalam menertibkan keributan di konser telah mengangkatnya sebagai salah satu mc papan atas. Sehingga ia menjadi langganan mc untuk konser musik nasional dan internasional
  6. Band Arfack. Nama Arfack berasal dari nama sebuah suku di Irian Jaya. Para personil band ini merupakan bibit muda yang mempunyai skill dan kekompakan yang luar biasa.
  7. Band Elvira. Sedikit informasi yang diketahui terkait band ini, Personil band ini antara lain Totok Tewel (Gitar), Hari Koco (Bass), Rachman ( Keyboard), Wachid/Yudith Boloez (Vokal)
  8. Band Bad Session. Band ini sering membawakan lagu band luar negeri yang ngetop diera 70-an seperti Led Zeppelin dan DeepPurple. Band ini mencapai puncak kejayaannya ketika rock mewabah di kalangan remaja.
  9. Band De Stopz. Setelah beberapa tahun, band ini akhirnya mendapat perhatian khalayak setelah tampil di acara Vacanzy Rock. Mereka muncul dengan Eksperimen musik tradisional rock meskipun hanya terbatas pada intronya.

MUSIK ERA 80

  1. Band QRED. Nama band ini berasal dari gabungan nama dua personil adik kakak. Band ini terinspirasi Kansas,Deep Purple, dan Led Zeppelin. Seiring waktu, Q RED memutuskan untuk beralih ke jenis music Jazz Function, dan Art Rock.
  2. Band ELPAMAS. Nama nya merupakan kependekan dari “Elektronik Payung Mas” , sebuah toko elektronik yang menyuplai peralatan band. Puncak karier band ini ketika mereka dapat tampil di pentas-pentas musik besar Godbless pada Tour Raksasa Gudang Garam tahun 1989.
  3. Band Gang Voice. Band ini lahir dari kumpulan anak-anak muda di SMA Tugu. Band ini kerap kali menelorkan banyak prestasi antara lain menjadi 10 finalis di Festival Rock Indonesia ke-3
  4. Band Heartbreak. Nama band ini terinspirasi oleh lagu Led Zeppelin. Penampilan perdana group ini berhasil meraih gelar keyboardis terbaik serta juara harapan 1 festival pada tahun 1985
  5. Band Bhawikarsu. Berawal dari pertemanan siswa SMA 3 Malang. Pada tahun 1987 band ini mengikuti Festival Rock Band se-Jawa Timur dan mendapat Juara Harapan 1 dan salah satu personil (Noldy) mendapat predikat sebagai Gitaris Terbaik.

MUSIK ERA 90

  1. Band Balance. Berawal dari dpersatukanoleh panitiaospek FIFIP UMM dalam event malam inaugurasi. Selain menyanyikan lagu-lagu giod bless, band ini juga membuatlagu sendirihingga masuk 4 besardari 40 peserta se jawa timuryang berhak tampil dalam semi final festival rock di gorpulosari malang
  2. Band Plankton. Band yang lahir dari Lembang Samaan Malang ini bergenre musik heavy dan speed metal. Filosofi dari arti nama band ini yakni hewan kecil yang bisa memberi penghidupan hewan besar sehingga bila dijabarkan “Masyarakat kecil yang bisa memberi kebahagiaan banyak orang.”
  3. Band Dye Marker. Nama band ini berasal dari sebuah merk sabun yang dipamerkan bersama peralatan militer di Museum Brawijaya. Band ini seringkali membawakan genre trash metal, dengan single andalannya Asap Neraka mereka tampil di Gebyar Musik Rock Crystal 1992 di Stadion Gajayana

TEMPAT-TEMPAT PERTUNJUKAN MUSIK

Gedung Flora
Gedung Kesenian Gajayana
Gedung Tenun
GOR Pulosari (kini Giant)
Indrokilo
Stadion Gajayana

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here